Tips mengencangkan kulit leher secara alami

Seiring bertambahnya usia tentunya perubahan terhadap kulit akan menjadi semakin mudah terlihat, kerutan pada leher misalnya. Tips mengencangkan kulit leher secara alami ini tentunya dapat anda lakukan dalam mengembalikan kulit leher menjadi kembali kencang. Berkurangnya keelastisan terhadap kulit leher ini selain disebabkan karena pengaruh usia bisa juga terjadi karena kurangnya perawatan terhadap kulit yang anda lakukan. Dengan menjalani tips mengencangkan kembali kulit leher ini tentunya akan menjadi bentuk perawatan guna menjaga keelastisan dari kulit leher tersebut. Berikut ini beberapa cara mudah untuk mengembalikan kekencangan kembali kulit leher anda.

Langkah awal untuk mencegah semakin bergelambirnya kulit leher anda atau mengendurnya kulit leher anda makan sebaiknya anda membantu memberikan perlindungan terhadap kulit leher itu dengan menggunakan lotion. Lotion yang dikenakan pada wajah anda yang dapat melembabkan ataupun mampu melindungi kulit wajah dari pengaruh sinar matahari ternyata pula baik jika anda kenakan lotion tersebut pada area sekitar leher anda. Berkurangnya keelastisan pada kulit leher ini juga dapat dipicu oleh pengaruh luar seperti pengaruh sinar matahari dan mengeringnya kulit leher anda karena kehilangan kelembaban.

Disamping memberikan perlindungan secara langsung setiap hari dengan mengenakan lotion untuk leher anda, anda dapat pula memanfaatkan beberapa bahan alami yang dapat membantu menjaga kondisi kulit leher anda agar lebih kencang dan tidak terlihat mengendur.

Perpaduan bahan alami seperti buah apel dan melon, kombinasi kedua buah ini yang jika disatukan akan dapat membantu menjaga kesehatan kulit. Bukan hanya bisa dimanfaatkan untuk merawat wajah, namun kedua bahan ini juga dapat membantu menjaga keelastisan dari kulit leher anda. Haluskan beberapa iris dari buah apel dan beberapa potongan dari buah melon tentunya dapat menjaga kulit leher menjadi lebih kencang secara alami. Buatlah seperti anda membuat masker untuk wajah lalu kenakan pada area disekitar leher anda. Sebelum mengaplikasikan masker ini anda tentunya harus membesihkan terlebih dahulu area disekitar leher anda. Bersihkan dari debu ataupun kotoran yang masih melekat di leher tersebut. Untuk membersihkannya jika dengan membasuhnya dengan air masih belum cukup anda dapat menggunakan pembersih wajah seperti cleanser misalnya. Setelah leher bersih benar barulah anda kenakan masker apel tersebut pada seluruh bagian leher anda. Diamkan hingga kurang lebih 30 menit agar kandungan alami pada masker tersebut bekerja lebih sempurna dalam menutrisi kulit leher anda, lalu bilas kembali leher anda dengan menggunakan air bersih. Jika cara mengencangkan kulit leher ini anda lakukan secara rutin setidaknya dua kali dalam seminggu maka kulit leher yang telah mengendur akan kembali kencang.

Memanfaatkan bahan alami seperti masker apel dan melon ini tentunya bukan menjadi satu-satunya cara mengencangkan leher yang dapat anda lakukan. Hal lain yang dapat membantu menjaga keelastisan dari kulit leher agar kembali kencang juga dapat anda lakukan dengan cara senam leher. Menggerakan beberapa gerakan tertentu bagi leher bertujuan untuk menarik kembali urat pada leher yang sudah agak mengendur. Dengan adanya aktifitas seperti senam leher ini tentunya saraf yang tadinya diam akan terjadi gerakan yang dapat merangsang kembali saraf tersebut yang dapat bertujuan untuk menjaga dan mengembalikan kulit leher yang kendur dan menjadikannya lebih kencang secara alami. Lakukanlah gerakan seperti menengokan kepala kekiri dan kekanan untuk menjaga kulit leher tetap kencang disela-sela kesibukan anda.

back to top